- 31 October 2024
- Ajeng Laksmita
UMPO.A.C.ID - Gelaran wisuda ke-57 Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UMPO) kali ini benar-benar menyajikan momen tak terlupakan. Di tengah ribuan pasang mata yang menyaksikan, Dekan Fakultas Hukum, Dr. Ferry Irawan Febriansyah, M.Hum, berhasil mencuri perhatian dengan penampilan yang sangat nyentrik. Dalam acara yang berlangsung di Expotorium kampus, Pak Guru sapaan akrabnya, tampil bersama Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Camp, membawakan lagu "Terlatih Patah Hati" dari The Rain ft. Endank Soekamti dengan permainan gitar bass yang memukau.
Penampilannya yang energetik dan penuh semangat ini menghadirkan suasana ceria di auditorium. Ribuan hadirin, termasuk wisudawan, orang tua, dan tamu undangan, tak henti-hentinya memberikan tepuk tangan dan sorakan setelah ia selesai tampil. Dengan baju toga dan gaya panggung yang percaya diri, ia berhasil menciptakan atmosfer yang meriah dan hangat. Para wisudawan pun terlihat menikmati penampilan sang dekan.
Acara wisuda ini tidak hanya menjadi ajang pengukuhan gelar bagi para lulusan, tetapi juga platform untuk menunjukkan bahwa pendidikan di UMPO mencakup pengembangan diri secara holistik. Dalam acara ini, terdapat pula beberapa penampilan dari mahasiswa lainnya, yang menunjukkan beragam bakat, mulai dari musik, seni teater hingga kecanggihan seni visual yang menambah warna dan kehangatan dalam suasana wisuda.
(Ajeng Laksmita/Humas UMPO)